PEDOMAN STREAMING EXO
@StreamTeamEXO
Terjemahan: @sallysmmm
Semua yang perlu diketahui EXO-L untuk streaming musik EXO agar terhitung!
Deutsch . English . Español . Português . Türkçe
PLATFORM INTERNASIONAL
Sebelum memulai streaming pada tiap platform, mari pastikan Anda mengetahui tipe akun yang Anda gunakan dan bagaimana hal tersebut mempengaruhi streaming Anda.
AKUN GRATIS vs AKUN PREMIUM
Sebuah streaming dari akun gratis atau akun premium tetap menambah total streaming dengan cara yang sama.
Perbedaannya terdapat pada tangga lagu dan bagaimana streaming disaring.
Beberapa tangga lagu menilai prestasi album berdasarkan penjualan setiap unit. Untuk memasukkan nilai streaming, mereka mengubah setiap streaming menjadi unit album dan hal ini disebut Streaming Setara Album/Streaming Equivalent Album (SEA). Secara umum, streaming dihitung seperti berikut:
1.250 streaming premium/3.750 streaming gratis = 1 unit album (Billboard 200)
250 streaming premium/375 streaming gratis = 1 penjualan (Billboard Hot 100)
150 streaming premium/streaming gratis = 1 penjualan (RIAA)
100 streaming premium/600 streaming gratis = 1 penjualan (UK Singles Chart)
Metrik ini berbeda untuk tiap tangga lagu, namun ini merupakan contoh bagaimana streaming gratis vs streaming premium dinilai.
YouTube adalah platform streaming musik terbesar di dunia dan merupakan tempat dimana kebanyakan EXO-L baru mengetahui EXO.
Jumlah tontonan tinggi pada MV EXO tidak hanya menjadi sebuah cara yang bagus untuk mempromosikan mereka, tapi jumlah tontonan di YouTube juga dihitung dalam beberapa tangga lagu dan acara musik.
PANDUAN LEBIH RINCI
Spotify adalah platform streaming musik terbesar kedua di dunia.
Jumlah stream tinggi dari sebuah lagu akan menambah kemungkinan lagu tersebut untuk ditambahkan kedalam playlist yang dipilih dan diatur secara resmi.
Hal tersebut membuat sebuah lagu dapat menjangkau lebih banyak pendengar, jadi sangat penting untuk streaming di Spotify dan platform ini merupakan salah satu tempat terbaik bagi fans untuk mengetahui EXO!
Daily Streaming Playlist
PANDUAN LEBIH RINCI
Shazam adalah aplikasi pendeteksi lagu dan tidak digunakan untuk streaming!
Namun, industri musik menggunakan data dari Shazam untuk menentukan lagu mana yang populer dengan khalayak ramai dan lagu mana yang membuat mereka penasaran dan membuat mereka ingin mendengarnya.
Hal ini mempengaruhi industri musik dengan cara yang berbeda, seperti bagaimana playlist dibuat oleh platform streaming musik, pemutaran di radio, festival musik, dll.
PANDUAN LEBIH RINCI
iTunes: Beli lagu/album
Apple Music: Stream lagu/album
iTunes dan Apple Music adalah dua platform penting untuk membeli dan streaming musik.
Mendapatkan posisi #1 di iTunes di beberapa negara adalah sebuah tujuan penting di setiap comeback.
Bahkan, penjualan di iTunes dihitung oleh sebagian besar tangga lagu utama seperti Billboard, UK Official Charts, dll. dan Apple Music adalah layanan streaming premium, oleh karena itu mereka diperhitungkan lebih banyak di tangga lagu.
PANDUAN LEBIH RINCI
PLATFORM KOREA
Platform streaming Korea sangat penting mengingat peringkat dalam platform-platform tersebut dihitung oleh tangga lagu dan hasil poin digital digunakan untuk menentukan pemenang dalam acara musik di Korea Selatan.
MEMBUAT SEBUAH AKUNBerdasarkan ketentuan setiap platform, Anda akan membutuhkan nomor telepon Korea atau hanya akun SNS Anda/email untuk membuat akun. Jika Anda tidak memiliki nomor telepon Korea, Anda dapat menyewa akun secara online lewat penjual akun.
Melon: @Xiao_FOREXO
Genie: @seichanalexa94
MEMBELI SEBUAH STREAMING PASSSetiap platform mengharuskan Anda untuk membeli sebuah streaming pass untuk dapat melakukan streaming lagu. Anda dapat membeli streaming pass lewat penjual.
MEMBELI/MENGUNDUH LAGU
Anda juga dapat membeli/mengunduh lagu di setiap platform, dan hal tersebut sangat disarankan.
Unduhan dihitung secara signifikan melebihi streaming, dengan demikian tolong pertimbangkan untuk membeli lagu bersamaan dengan pembelian streaming pass.
Kami SANGAT menyarankan untuk menyewa akun Melon dan membeli streaming pass jika Anda mampu untuk comeback ini.
Hal tersebut dihitung lebih dari platform streaming/tangga lagu lainnya. Tetapi, hal tersebut biasanya yang paling mahal, jadi jika Anda mampu untuk streaming di salah satu platform lainnya, itu tetap sangat membantu!
TANGGA LAGU
Tangga lagu waktu nyata = berdasarkan streaming/download tiap jam
Tangga lagu 24 jam = berdasarkan streaming dari 24 jam terakhir, diperbaharui setiap jam
Tangga lagu harian = berdasarkan streaming/unduhan harian
Tangga lagu mingguan = berdasarkan streaming/unduhan mingguan
ALL-KILL
RAK (Real-time All-Kill) = #1 dalam semua tangga lagu waktu nyata
CAK (Certified All-Kill / All-Kill certificado) = #1 dalam semua tangga lagu harian dan waktu nyata
PAK (Perfect All-Kill) = dalam semua tangga lagu waktu nyata, harian dan mingguan
MELON - tangga lagu 24 jam, Harian, Mingguan
Melon adalah platform streaming yang paling sering digunakan di Korea Selatan. Streaming di Melon merupakan yang paling dihitung dalam poin digital dan digunakan dalam semua acara musik.
Anda membutuhkan nomor telepon Korea untuk membuat akun yang dapat diverifikasi.
Penjual akun untuk EXO-L: @Xiao_FOREXO
GENIE - Tangga lagu per Jam, Harian dan Mingguan
Genie adalah platform streaming musik yang paling sering digunakan urutan kedua di Korea Selatan.
Anda dapat membuat akun Genie menggunakan akun SNS Anda, tanpa perlu memiliki nomor telepon Korea. Anda dapat menggunakan platform tersebut untuk menyukai lagu dan meninggalkan komentar tanpa membeli streaming pass.
Penjual akun untuk EXO-L: @seichanalexa94
BUGS - Tangga lagu per Jam, Harian dan Mingguan
Bugs juga merupakan tangga lagu waktu nyata (seperti Genie).
Anda dapat membuat akun Bugs menggunakan akun SNS Anda, tanpa perlu memiliki nomor telepon Korea. Anda dapat menggunakan platform tersebut untuk menyukai lagu dan meninggalkan komentar tanpa membeli streaming pass.
FLO - tangga lagu 24 jam
FLO tangga lagu 24 jam seperti Melon.
Kupon streaming FLO biasanya tersedia dengan album EXO, mohon perhatikan dan dapatkan kupon tersebut untuk streaming album EXO!
Mari jangkau para fanbase jika Anda memiliki kupon lebih dan ingin mendonasikan mereka!
VIBE - Tangga lagu Harian
VIBE adalah tangga lagu harian yang diperbaharui satu kali sehari pada 7AM KST dan menilai berdasarakan streaming 24 jam terakhir.
YOUTUBE - SEMUA YANG PERLU ANDA KETAHUI!
ALGORITMA YOUTUBE
YouTube menggunakan sebuah algoritma (proses otomatis) yang menentukan bagaimana tontonan disaring, bagaimana video direkomendasikan, bagaimana tren bekerja, dll. Bagaimana algoritma YouTube bekerja tidak pernah dipublikasikan, namun ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk mengoptimalkan streaming untuk memastikan banyak dari, jika tidak semua, tontonan kita yang terhitung!
ALAMAT IP ANDA ADALAH YANG TERPENTING!
Jika Anda dapat menggunakan jaringan WiFi yang berbeda untuk streaming, itu sangat bagus! Jika tidak, harap mengikuti semua pedoman kami untuk memaksimalkan jumlah tontonan dari satu alamat IP. YouTube dapat menerima hanya sekian banyak akun dari alamat IP yang sama karena jaringan tersebut dapat digunakan oleh beberapa orang sekaligus dalam satu rumah/gedung, tapi jangan berlebihan!
STREAMING DI YOUTUBE
Gunakan 1 akun dalam 1 perangkat yang menggunakan 1 alamat IPPastikan akun Anda tetap masuk (logged in) selama streamingTonton 3-4 MV lainnya sebagai selingan dari MV yang Anda targetkan (setidaknya 10-15 menit)(OPSIONAL - Lewati jika Anda tindak ingin melakukannya) Hapus MV tersebut dari Riwayat Tontonan Anda (TUNGGU 10-15 MENIT SETELAH MENONTON)Perbaharui (refresh) halaman beberapa kali sebelum kembali menonton MVTonton video penuh dan JANGAN memajukan (skip forward) videoBeri komentar/berinteraksi dengan komentar lain setidaknya sekali dalam satu jamGanti ke akun lain setelah 8-10 jam streamingJANGAN streaming lewat playlist dalam 24 jam pertamaJANGAN membisukan (mute) video, sebagai gantinya Anda dapat membisukan perangkat AndaJANGAN loop/replay video
BERTINGKAHLAH SEPERTI MANUSIA, BUKAN BOT
"Tingkah Bot" adalah salah satu alasan utama sebuah tontonan dari penonton sah, seperti Anda dan saya, dihapus. Sebuah bot diprogram untuk mengulangi sekumpulan tugas yang sama secara terus menerus. Jika anda bertingkah seperti sebuah bot, makan tontonan Anda tidak akan terhitung. Untuk menghindari ini, bersikaplah seperti manusia!
Cari MV secara manual, "EXO Don't Fight The Feeling". Klik video EXO secara acak, bukan hanya beberapa MV yang sama. Jelajahi, baca komentar, berinteraksi dengan komentar.
APAKAH ANDA BOLEH MELEWATI IKLAN?
YA. Anda tidak harus menonton iklan sampai selesai atau mengklik mereka untuk membuat tontonan Anda terhitung. Anda dapat melewati mereka sesegera mungkin yang Anda bisa. NAMUN, NONAKTIFKAN PERANGKAT LUNAK ADBLOCK APAPUN SAAT STREAMING.
Iklan adalah cara SM untuk mendapatkan uang dari MV tersebut, jadi terserah Anda bagaimana menghadapi hal tersebut.
Tidak perlu dikatakan lagi, tetapi JANGAN LEWATKAN IKLAN di saluran YouTube pribadi anggota EXO!
BAGAIMANA TONTONAN DAPAT DIHITUNG?
Seperti yang telah kami jelaskan, algoritma YouTube dan bagaimana cara mereka menghitung tontonan hanya diketahui oleh pihak YouTube sendiri.
Namun, satu hal yang kita KETAHUI adalah YouTube menempatkan penekanan pada waktu menonton (berapa kali video tersebut ditonton)! YouTube mempertimbangkan video yang ditonton dalam waktu yang lama sebagai video dengan konten yang lebih bagus. Jadi video-video tersebut mendapat penilaian yang lebih baik dalam algoritma YouTube.
Jadi pastikan Anda selalu menonton MV penuh, dari awal hingga akhir!
MENYUKAI DAN BERKOMENTAR
Kami sangat menyarankan Anda untuk selalu menyukai dan berkomentar pada semua MV. Hal tersebut dihitung sebagai 'keterikatan/partisipasi' dan semakin banyak keterikatan/partisipasi maka MV tersebut juga akan tren pada urutan yang semakin tinggi dan akan direkomendasikan kepada lebih banyak orang melalui algoritma YouTube.
NAMUN, JANGAN SPAM DI KOLOM KOMENTAR! Meninggalkan terlalu banyak komentar dalam kurun waktu yang singkat memungkinkan YouTube untuk menandai akun Anda sebagai bot, yang dapat mengakibatkan TIDAK ADA SATUPUN tontonan Anda yang terhitung!
STREAMING SEBUAH MV
Berdasarkan beberapa tes (bukan tes resmi dari YouTube), kemungkinan semua tontonan dari pengguna yang sama akan dihitung pada sebuah MV hanya saat tontonan berikutnya dimulai setelah ada jarak waktu 30 menit.
TETAPI, kita mungkin juga dapat mengesampingkan peraturan ini pada penyimpanan cache YouTube dengan memperbaharui halaman beberapa kali.
Anda tetap harus memberikan jeda waktu 10-15 menit sebelum menonton kembali MV tersebut, ijadi tontonlah 3-4 MV lain sebagai selingan.
JEDA/MEMUNDURKAN/MELEWATI/MENGULANGI?
Anda dapat menjeda dan memundurkan pemutaran MV sesuka hati. Ini merupakan salah satu indikasi bahwa konten video tersebut pantas untuk diputar ulang, jadi hal itu bekerja dengan baik dengan algoritma YouTube!
Namun, JANGAN memajukan video (skip forward). Memajukan video menunjukkan bahwa konten video tersebut tidaklah menarik, sehingga hal tersebut dapat membahayakan performa MV.
Mengulangi (repeat/loop) MV tidak akan menambah jumlah tontonan, jadi jangan dilakukan!
VOLUME/KUALITAS VIDEO
Volume video tidak mempengaruhi bagaimana tontonan dihitung, jadi Anda dapat menyetelnya serendah atau setinggi yang Anda inginkan selama Anda TIDAK MEMBISUKAN VIDEO.
Sebagai gantinya Anda dapat membisukan perangkat Anda.
Cobalah untuk streaming MV dengan kualitas 480p atau diatasnya, tapi jika koneksi internet Anda lambat atau jika pemutar video secara otomatis memutar video dengan kualitas rendah, itu tidaklah apa-apa!
Cukup streaming seperti biasanya.
DAFTAR PUTAR?
JANGAN GUNAKAN DAFTAR PUTAR (PLAYLIST) DALAM 24 JAM PERTAMA!
Hal tersebut karena tontonan dari daftar putar kemungkinan akan ditambahkan lebih lama, biasanya berjam-jam bahkan berhari-hari setelah pemutaran sesungguhnya. Jika Anda menggunakan daftar putar makan kesempatan tontonan Anda untuk dihapus akan semakin tinggi.
Namun karena itu dapat menghemat waktu, kami menyarankan untuk menggunakannya sebagai cara streaming pasif setiap hari sehingga Anda dapat fokus kepada hal lain sembari lagu diputar!
TAB GANDA/BROWSER GANDA/AKUN GANDA
Streaming dari tab ganda dalam browser yang sama TIDAK akan menambah jumlah tontonan pada MV.
Sebagai gantinya, Anda dapat streaming dari browser yang berbeda-beda (Chrome, Firefox, Opera). Anda HARUS menggunakan akun YouTube yang berbeda-beda pada setiap browser.
Namun, kami hanya menyarankan cara ini jika Anda hanya bisa streaming untuk jangka waktu yang singkat (1-2 jam). Jika banyak trafik dideteksi berasal dari alamat IP yang sama, alamat IP Anda dapat ditandai sebagai sebuah bot, dengan kata lain TIDAK ADA SATUPUN tontonan Anda yang terhitung.
SREAMING DARI SITUS LAIN
Itu adalah hal yang bagus untuk streaming MV EXO dari situs lain. Carilah MV yang ditempelkan pada artikel dari situs-situs K-Pop seperti Soompi atau diposting di Twitter/Facebook dan putar langsung dari situs tersebut.
Tontonan tersebut hampir tidak mungkin untuk dihapus, jadi cara tersebut adalah salah satu cara terbaik untuk streaming!
Cukup pastikan video tersebut tidak terputar dengan sendirinya (autoplay) saat Anda membuka situs tersebut. Hanya tontonan yang dimulai dengan Anda yang mengklik tombol Putar yang akan dihitung!
BAGIKAN MV DIMANA SAJA
Membagikan link/menempelkan MV tersebut kedalam situs berbeda, blog, forum, dll. adalah salah satu cara yang bagus untuk mempromosikan MV karena hal tersebut dapat menjadikan MV tersebut menduduki peringkat tinggi dalam pencarian Google dan YouTube.
Bahkan, YouTube menggunakan data seberapa banyak sebuah video dibagikan sebagai salah satu penilaian peringkat video dalam halaman Trending!
Terakhir, tontonan dari link yang ditempel tersebut memiliki kesempatan kecil untuk dihapus, jadi itu adalah cara yang bagus untuk membagikan dan menaikkan jumlah tontonan!
HINWEIS: CATATAN: Menempelkan banyak video in dalam halaman yang SAMA adalah cara yang BURUK untuk streaming. JANGAN DILAKUKAN.
BERSIHKAN RIWAYAT?
Entah itu Riwayat Browser atau Riwayat Tontonan YouTube Anda, JANGAN HAPUS SEMUA SEJARAH.
Jika Anda benar-benar ingin menghapus riwayat, HANYA hapus MV yang Anda streaming dari Riwayat Tontonan. Anda dapat melakukan hal yang sama dengan riwayat browser Anda.
Jika Anda menghapus riwayat tontonan MV dari riwayat browser/YouTube Anda, pastikan Anda melakukan hal tersebut SETELAH 10-15 menit sejak streaming MV.
KEMBALI
SPOTIFY - SEMUA YANG PERLU ANDA KETAHUI!
Algoritma Spotify (proses otomatis) menggunakan banyak alat berbeda untuk membuat daftar putar (menambahkan lagu ke daftar putar Spotify yang dikurasi secara resmi).
Membuat daftar putar adalah cara terbaik untuk menyebarkan musik EXO ke khalayak yang lebih luas karena banyak daftar putar resmi Spotify yang memiliki jutaan pendengar reguler/tetap.
STREAMING ON SPOTIFY
Spotify, tidak seperti YouTube, dimaksudkan untuk streaming musik berulang kali, jadi platform ini sedikit lebih bagus dalam hal penyaringan. Karena itu, kita seharusnya dapat memiliki streaming yang jauh lebih tinggi dengan rilis mendatang, jadi anjurkan lebih banyak EXO-L untuk melakukan streaming di Spotify secara reguler!
Streaming lagu utama dengan 2-3 lagu lain di antaranyaAnda dapat menggunakan daftar putar dan itu sangat dianjurkan! Buat daftar putar 20-30 lagu termasuk lagu utama setidaknya 4-5 kaliPastikan untuk memasukkan beberapa lagu dari artis non-K-pop! Juga masukkan lagu anggota/sub-unit EXOBERALIH DAFTAR PUTAR! Jangan gunakan playlist yang sama berulang kali. Beralih di antara setidaknya 3-4 daftar putar saat streamingJeda/Lewati lagu setiap 20-30 menit agar tidak terlihat seperti botJANGAN LOOP DAFTAR PUTARJANGAN MEMBISUKAN SPOTIFY, Anda dapat membisukan perangkat AndaBAGIKAN LAGU di semua akun media sosial Anda!
Daily Streaming Playlist
BAGAIMANA KITA DAPAT MEMBANTU EXO DALAM ALGORITMA SPOTIFY?
IKUTI EXO (dan semua anggota dan sub-unit EXO)
Pengikut TIDAK sama dengan Pendengar Bulanan.
Pendengar Bulanan mencakup semua pengguna yang telah mendengarkan lagu dari artis dalam 28 hari terakhir, oleh karena itu jumlah ini berubah setiap hari.
Pengikut lebih penting untuk algoritma Spotify karena algoritma ini menunjukkan jumlah pengguna yang benar-benar tertarik dengan musik artis. Saat Anda mengikuti seorang artis, mereka ditambahkan ke perpustakaan Anda!
SUKA/SIMPAN KE PERPUSTAKAAN ANDA
Saat Anda mengklik album atau lagu, pastikan mengklik hati (heart) untuk menambahkannya ke perpustakaan Anda!
Atau, Anda dapat mengeklik tiga titik di sebelah judul album/lagu dan memilih "Simpan ke Perpustakaan Anda."
Ini akan meningkatkan lagu/album pada algoritme Spotify!
BAGIKAN LAGU
Klik pada tiga titik di samping nama lagu atau klik kanan pada lagu.
Dari menu yang muncul, buka Bagikan>Salin Tautan Lagu.
Posting tautan ini di akun SNS Anda!
Ini SANGAT penting untuk algoritma Spotify dan dapat membantu lagu tersebut ditambahkan di Tangga Lagu Viral Spotify.
DAFTAR PUTAR RESMI
Setelah sebuah lagu ditambahkan ke playlist yang dikurasi secara resmi, STREAMING LAGU DARI PLAYLIST TERSEBUT!
Jika sebuah lagu mendapatkan jumlah streaming yang tinggi dari daftar putar, lagu tersebut dapat naik lebih tinggi pada daftar putar itu dan juga akan ditambahkan ke daftar putar populer lainnya!
Ini sangat penting, jadi harap ingat untuk melakukan streaming dari daftar putar Spotify yang dikurasi secara resmi!
SIMPAN SEBELUMNYA!!!
Jika lagu atau album telah tersedia untuk Pra-Simpan, TOLONG SIMPAN SEBELUMNYA!
Karena setiap akun hanya dapat menyimpan sekali di awal, memiliki pra-simpan yang tinggi menunjukkan minat yang tinggi pada lagu/album dan merupakan dorongan besar pada algoritma Spotify.
KEMBALI
SHAZAM - SEMUA YANG PERLU ANDA KETAHUI!
Shazam membutuhkan waktu kurang dari 30 detik untuk mendeteksi sebuah lagu! Harap ikuti pedoman kami untuk memastikan bahwa Shazam Anda dihitung.
Unduh aplikasi Shazam, tersedia, untuk Android dan iOS verfügbar!
SHAZAM SEBUAH LAGU
Buka aplikasi Shazam dan aktifkan akses mikrofon (juga dapat diaktifkan dari Pengaturan perangkat) Putar lagu EXO yang Anda inginkan pada Shazam dan pastikan suaranya cukup keras agar mikrofon perangkat Anda dapat menangkap suaranyaKetuk tombol Shazam (tombol putih besar di tengah dengan logo Shazam, Anda tidak akan melewatkannya)Shazam akan 'mendengarkan' lagu tersebut dan mengidentifikasinya
Kami merekomendasikan mengaktifkan izin Lokasi untuk aplikasi Shazam karena Shazam Anda kemudian akan dihitung untuk grafik Shazam lokal Anda serta grafik Global.
Jika izin Lokasi dinonaktifkan, Shazam Anda hanya akan dihitung untuk grafik Global.
SHAZAM BERKALI-KALI
ANDROID
Perangkat Android dapat meng-Shazam lagu yang sama beberapa kali, pastikan untuk MENGHAPUS DATA setelah SETIAP Shazam (Jika Anda tidak menghapus data, Shazam Anda untuk sebuah lagu hanya akan dihitung sekali setiap 24 jam)*Untuk menghapus data, buka Pengaturan> Aplikasi> Shazam> Hapus Penyimpanan/CacheTidak perlu masuk (log in)Dalam waktu yang diperlukan untuk streaming lagu satu kali, Anda seharusnya dapat melakukan Shazam setidaknya 4-5 kali!
Shazam tidak dihitung secara real-time, jadi jangan berkecil hati jika hitungan Shazam tetap sama. Teruslah meng-Shazam, mereka akan ditambahkan pada akhirnya!
iOS
Hanya SATU Shazam yang dihitung per perangkat iOS dalam 24 jam Jadi, penting untuk Shazam setiap hari dan menggunakan beberapa perangkat iOS jika tersedia!Pengguna iOS juga dapat menambahkan SATU lagi Shazam melalui Snapchat setiap 24 jam, seperti yang dijelaskan di bawah iniTidak perlu masuk (log in)Dalam waktu yang diperlukan untuk streaming lagu satu kali, Anda seharusnya dapat melakukan Shazam setidaknya 4-5 kali!Shazam tidak dihitung secara real-time, jadi jangan berkecil hati jika hitungan Shazam tetap sama. Teruslah meng-Shazam, mereka akan ditambahkan pada akhirnya!
SHAZAM MELALUI SNAPCHAT
Unduh Snapchat: iOS/Android (aktifkan akses mikrofon)Putar lagu EXO yang Anda inginkan pada Shazam dan pastikan suaranya cukup keras agar mikrofon perangkat Anda dapat menangkap suaranyaBuka aplikasi SnapchatTekan dan tahan di bagian tengah layar kamera sampai lagunya teridentifikasi!
Shazam melalui Snapchat menambahkan 1 Shazam per 24 jam, jadi Anda dapat mengulangi langkah-langkah tersebut setelah 24 jam!
KEMBALI
ITUNES DAN APPLE MUSIC -SEMUA YANG PERLU ANDA KETAHUI!
iTunes: BELI musik
→ Tersedia di iOS dan Windows
Apple Music: STREAMING musik
→ Tersedia di iOS, Android dan Windows
BUAT ID APPLE
iOS
Buka iTunes dan klik "Buat ID Apple Baru" dan selesaikan prosedur pendaftaranIkuti instruksi dari email verifikasiSetelah verifikasi, Anda dapat menggunakan ID Apple (alamat email Anda) untuk masuk ke iTunes
Windows
Buka iTunes dan dari bar menu, klik Akun>MasukKlik “Buat ID Apple Baru” dan selesaikan prosedur pendaftaranIkuti instruksi dari email verifikasiSetelah verifikasi, Anda dapat menggunakan ID Apple (alamat email Anda) untuk masuk ke iTunes dan Apple Music
Harap buat beberapa ID (Anda hanya perlu email berbeda untuk setiap ID) dan beli lagu/album di iTunes di negara Anda. 3 AKUN PER PERANGKAT!
BELI DI ITUNES
Buka iTunes dan cari lagu yang ingin Anda beliKlik ikon biru dengan harga di sebelah judul laguKonfirmasikan pembelian Anda. Lagu tersebut sekarang ditambahkan ke perpustakaan Anda!
→ Jika sebuah album memiliki 10 atau KURANG DARI 10 trek Anda hanya perlu membeli TITLE TRACK lalu "Album lengkap" (kecuali jika Anda mampu membeli setiap lagu secara terpisah)
→ Jika album memiliki LEBIH DARI 10 trek kami sarankan membeli setiap lagu secara terpisah, JANGAN "Album lengkap" (kecuali jika Anda hanya mampu membeli album lengkap secara langsung)
Ini karena lagu yang terjual juga dapat menambah penjualan album sebagai Track Equivalent Albums (TEA).
Setiap 10 lagu terjual/diunduh dihitung untuk 1 album terjual. (Billboard 200)
Misalnya, jika sebuah album memiliki 12 lagu dan seluruh album dibeli oleh 5 pengguna, maka total penjualan album adalah 5 unit. Tetapi jika setiap lagu dibeli secara terpisah oleh 5 pengguna, itu akan menjadi 60 lagu yang dibeli (12x5), yang akan dihitung sebagai 6 unit TEA terjual.
HAPUS LAGU/ALBUM DARI PERPUSTAKAAN ANDA SEBELUM MEMBELI DARI AKUN BERIKUTNYA. 3 AKUN PER PERANGKAT!
Jika Anda berada di AS/Puerto Rico
→ JANGAN membeli lebih dari 4 salinan lagu/album dengan kartu kredit dalam satu minggu pelacakan (Jumat - Kamis). Jika Anda ingin membeli lebih banyak, gunakan metode pembayaran yang berbeda (Apple Pay, kartu hadiah, kartu debit, PayPal, dll) untuk sisa transaksi.
Ini karena Billboard/Nielsen Soundscan memfilter penjualan sebagai pembelian "massal" jika lebih dari 4 eksemplar dibeli dengan metode pembayaran dan tidak ada penjualan setelah 4 eksemplar yang akan dihitung.
→ MENGHADIAHKAN lagu/album tidak dihitung tetapi KARTU HADIAH dihitung! Kamu bisa menggunakan gift card sebanyak yang kamu mau, tidak ada batasan untuk membeli lagu/album menggunakan gift card.
STREAM DI APPLE MUSIC
Buka Apple Music dan cari lagu/album yang Anda beliKlik dan tahan lagu hingga menu pop-up munculPilih Hapus> Hapus dari Perpustakaan (kecuali sinkronisasi Perpustakaan sudah dimatikan)→Streaming Anda tidak akan dihitung jika lagu yang dibeli masih ada di Perpustakaan Anda! Jadi ikuti langkah ini sebelum streaming!
BUAT DAFTAR
Buka Perpustakaan Anda dan klik Daftar PutarKlik Daftar Putar Baru> Tambahkan MusikCari lagu/album, yang ingin Anda tambahkanKlik +, untuk menambahkan lagu ke daftar putar AndaPastikan untuk menambahkan lagu fokus Anda (biasanya lagu utama) beberapa kali ke daftar putar
KEMBALI